Sembahyang Chao Du

Perayaan Chao Du diartikan sebagai pelimpahan jasa kebaikan yang dilakukan oleh seorang anak atau keluarga kepada para arwah dan mahluk lain. Ritual ini merupakan bagian dari ritual-ritual yang berkaitan dengan musim. Dalam perayaan Chao Du, kita mendoakan arwah yang tidak disembahyangi oleh keluarganya, atau arwah tersebut belum reinkarnasi secara sempurna. Diharapkan dengan adanya perayaan Chao Du ini dapat membuat mereka merasa turut berbahagia.

Pada hari Minggu tanggal 20 Agustus 2017, Graha Sentosa Memorial Park mengadakan sembahyang Chao Du yang dipimpin oleh “Shi Fu” dari Mongolia Shi Fu Faci Fa Shi dimana telah dihadiri oleh beberapa customer, agen dan seluruh staff Graha Sentosa.